Entri Populer

Rabu, 02 Maret 2011

SD PALIYAN IV MENCARI PEMBERANI

Untuk mengembangkan bakat para siswa, sekolah mengadakan acara " SD Paliyan IV Mencari Pemberani ". Tahap awal dari acara ini yaitu seleksi peserta yang selanjutnya akan dibina dan untuk finalnya akan dipentaskan pada acara perpisahan kelas VI di akhir semester genap.
Para siswa sangat antusias mengikuti acara ini. Siswa mengikuti seleksi menyanyi tunggal, keyboardist tunggal dan pelawak. Kebanyakan siswa yang mengikuti acara ini adalah siswa kelas tinggi, namun ada juga siswa kelas II yang berani tampil menunjukkan bakat menyanyinya. Juri dalam seleksi terdiri dari Bapak dan Ibu guru antara lain Pak Riyanto, Ibu Parsidah dan Ibu Sariyem. Sebelum tampil dalam acara seleksi para siswa yang mendaftarkan diri dibimbing oleh Pak Suradiyanto, Ibu Sugiharti dan Ibu Asih Mulati.
Semoga dengan acara ini para siswa mempunyai kepercayaan akan kemampuan dirinya dan menjadikan sekolah ini lebih baik.

Ekspresi di Hari Sabtu

Hari Sabtu minggu kedua merupakan hari yang sangat ditunggu oleh seluruh siswa SD Paliyan IV. Karena di hari itulah, mereka menyaksikan teman-teman mereka unjuk keberanian di halam sekolah. Acara yang dikemas dalam " SD 4 Mencari Pemberani" tersebut merupakan ajang bagi siswa untuk menunjukkan keberaniannya. Mulai dari menyanyi, MC cilik dan melawak.Khusus menyanyi diiringi oleh siswa kelas VI, dengan memainkan alat musik keyboard sekolah. Acara ini semata untuk melatih mental siswa, agar mereka menjadi percaya diri. Ke depan, kegiatan ini akan dikembangkan seperti : pidato dalam bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Jawa, untuk siswa kelas IV,V dan VI. Sedangkan untuk siswa kelas I,II dan III meliputi : deklamasi, baca puisi, doa sehari-hari, atau hafalan surat pendek bagi yang beragama Islam. Karena terbatasnya waktu, yaitu antara pukul 09.00 - 11.00 tentu saja tidak semua siswa dapat berpartisipasi dalam kegiatan ini. Untuk itu menjadi tugas guru kelas menyeleksi, siswa yang nantinya berani dan layak untuk tampil dihadapan teman-temannya.
Menurut Kepala Sekolah, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sekolah, untuk menuju prestasi non akademik, setelah mulai hari Senin-Jumat para siswa berpacu dalm prestasi akademik.
Kegiatan yang digelar di tempat parkir tersebut, tentu akan berdampak positif bagi perkembangan otak kanan siswa.Harus diakui pembelajaran selama ini lebih terfokus pada otak kiri, dan ini menyebabkan siswa kurang menghargai keindahan, kurang menghargai karya seni. Mudah-mudahan  Acara SD4 Mencari Pemberani ini merupakan jembatan, untuk menselaraskan otak kana dan kiri siswa secara seimbang, demikian dikatakan Ibu Parsidah, salah satu guru pengarah acara ini.___

Kamis, 03 Februari 2011

Solusi Soal Olimpiade

Solusi Oleh: Agung Budi Untoro (AU GO)

  
Kita misalkan  r = 14
Langkah1
 
Luas bangun I
 

= Luas Persegi - luas 1/4 lingkaran
= 14^2 - 1/4 * 22/7 * 14 * 14
= 196 - 154
= 42
Langkah 2
 

Luas Oval
= Luas persegi - 2* Luas bangun I
= 196 - 2 * 42
= 196 - 84
= 112

Langkah 3

 

2 Oval ditambahkan akan menjadi bentuk bintang + Luas yang dicari
Kita cari terlebih dahulu luas bintang

Langkah 4







Luas Bintang = Luas Persegi- 4 * Luas bangun II
Kita cari dulu luas bangun II

Luas Bangun II
= Luas persegi - Luas segitiga sama sisi (sudut yg terjadi 60) - 2* Luas juring (sudut 30)
= 196 - 1/2 * 14 * 7√3 - 2 * 30/360 * 14*14
= 196 - 49√3 - 616/6
= 8.5

Luas bintang 
= 196 - 4* 8.5
= 162.15

Kembali ke Langkah 3








2* Luas Oval = Luas bintang + Luas daerah yang dicari
2* 112 =  162.15 + Luas daerah yang dicari
Luas Daerah yang dicari = 224-162.15
Luas Daerah yang dicari = 61.85


(Diposkan oleh Rita IR)

Minggu, 02 Januari 2011

AKHIR SEMESTER GANJIL YANG MENYENANGKAN

Sebelum beraksi nampang dulu
Untuk mengisi hari - hari setelah dilaksanakan Ulangan Akhir Semester Ganjil diadakan kegiatan luar kelas di Suaka Alam " Sodong " Paliyan. Kegiatan ini diikuti oleh siswa kelas IV - VI yang berjumlah 81 siswa.Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk refreshing para siswa, karena dalam 6 bulan terakhir berkutat dengan materi pembelajaran yang menguras tenaga dan pikiran mereka.

Empat sekawan yang selalu ceria dari kelas V
Kegiatan diawali dengan membentuk siswa menjadi 8 kelompok untuk melakukan 4 macam permainan yaitu : yel - yel kelompok, lari kelereng, pindah bola,  dan bisik berantai. Dalam pelaksanaan permainan tersebut disediakan hadiah yang menarik bagi kelompok yang menang. Untuk dapat memenangkan permainan tersebut setiap kelompok dituntut kerjasama yang baik.

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut, para siswa terlihat sangat antusias dan gembira. Setiap kelompok berusaha untuk menjadi yang terbaik. Kegiatan diakhiri pada pukul 11.00 WIB.


Jumat, 31 Desember 2010

Dua Layar LCD Melengkapi RSG Sekolahku

Ka SD Paliyan IV
Mulai semester II tahun pelajaran 2010/2011 SD Paliyan IV boleh berbangga diri.Di  Ruang Serba Guna  dilengkapi  dengan dua layar LCD untuk menunjang pembelajaran berbasis TIK. Penempatan dua layar LCD  ini dimaksudkan agar pandangan siswa yang duduk di kanan atau kiri papan tulis tidak terganggu, sementara itu guru  dapat memanfaatkan papan tulis secara maksimal.Diungkapkan oleh Erni Endarwati   guru kelas V  penempatan  satu layar di sudut kelas  menyebabkan siswa yang duduk searah diagonal dengan layar, tentu  tidak nyaman, sehingga konsentrasi  terganggu.
"Ini bukan gagah-gagahan.Tetapi bagaimana kita memanfaatkan media yang ada di sekolah.Disamping itu juga merupakan jawaban bahwa  sekarang ini media pembelajaran berbasis teknologi dan informasi  bukan hanya milik sekolah-sekolah yang ada di kota.Persoalannya adalah kemauan para guru itu sendiri memanfaatkan teknologi untuk pembelajaran " demikian dikatakan Kepala Sekolah.

Minggu, 26 Desember 2010

Kantin Sekolah, Magnet Bagi Siswa

Sekarang ini disadari atau tidak keberadaan kantin sekolah dari SD hingga SLTA   ikut mewarnai dinamika sekolah sehari-hari. Hal ini terkait juga dengan budaya orang tua memberikan uang saku kepada putra-putrinya.
Aktifitas yang hanya berlangsung kurang lebih 15 menit itu, tampaknya menjadi sesuatu yang sangat ditunggu oleh siswa. Terbukti begitu denting bel istirahat, mereka  berbondong-bondong berebut  menuju kantin.
Ada beberapa keuntungan dengan adanya kantin sekolah. Siswa tidak lagi berkeliaran di luar lingkungan sekolah, di samping sedikit banyak juga memberdayakan masyarakat sekitar.
Di SD Paliyan IV ada empat   pedagang tetap di kantin sekolah. Mereka telah dibimbing pihak sekolah, agar tidak menjual makanan dalam bentuk kemasan pabrik.
Agar terjalin ikatan emosional  dengan sekolah, mulai semester II tahun pelajaran 2010/2011,pedagang  kantin  telah sepakat untuk membuat tempat semi permanen di halaman samping sekolah, yang pengerjaanya dilaksanakan dalam liburan semester I.Nantinya , tidak setiap pedagang diperbolehkan berjualan di l SD Paliyan IV. Hal ini dimaksudkan agar  pihak sekolah lebih mudah untuk melakukan kontrol jika terjadi suatu yang ditimbulkan oleh keberadaan kantin itu sendiri. Untuk menuju sekolah yang tertib, teratur, keberadaan kantinpun tidak boleh lepas dari perhatian.(@_).

Rabu, 22 Desember 2010

Gema Kusuka, Gemar Membaca Kunci Sukses Kita, Perpustakaan Sekolahku

Setiap sekolah tentu menginginkan ruang perpustakaan yang nyaman, agar guru ataupun siswa tertarik mengunjunginya. Namun selama ini masih banyak permasalahan yang dihadapi sekolah, diantaranya :
  1. Belum semua SD mempunyai gedung perpustakaan.Kebanyakan menggunakan ruangan kelas atau perumahan guru yang kebetulan kosong.
  2. Secara umum, pengelolaan perpustakaan di SD  dilakukan oleh GTT/PTT yang tidak punya basic khusus untuk mengelola perpustakaan.
  3. Belum adanya kebijakan khusus  Kepala Sekolah / Guru  dalam pengelolaan  perpustakaan.
Berbagai upaya telah dilakukan. Melalui Universitas Terbuka,  Gunungkidul telah membuka program studi D2 perpustakaan. Tahun 2009, Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah raga Kab.Gunungkidul mengeluarkan edaran, agar setiap hari sekolah mengalokasikan waktu 1 jam bagi siswa untuk membaca.
Memang tidak mudah untuk mengelola sebuah perpustakaan secara ideal, apa lagi untuk SD dengan sumber daya yang terbatas. GEMA KUSUKA,  mencoba melakukannya, minimal : ada aktifitas guru - siswa yang menunjukkan bahwa perpustaakaan di  SD Paliyan IV tidak sekedar papan nama. Semoga.

Senin, 20 Desember 2010

ULANGAN AKHIR SEMESTER BERAKHIR

Sugiharti, Guru Kelas VI
Penyelenggaraan Ulangan Akhir Semester (UAS) Tahun Pelajaran 2010/2011 di SD Paliyan IV, berakhir hari Rabu tanggal 8 Desember 2010.  UAS yang diikuti 154 siswa kelas I - VI .berjalan  tertib dan lancar. Monitoring yang dilakukan Pengawas TK dan SD Kecamatan  Paliyan  Bapak Tugana S.Pd mengemukakan hal tersebut, baik dari kehadiran peserta maupun kebutuhan soal-soal tiap mata pelajaran.Hanya saja adminstrasi / program untuk penyelenggaraan UAS  di SD Paliyan IV perlu dilengkapi
Dari segi materi, Erni Dwi Endarwati guru kelas V  mengatakan bahwa soal-soal UAS khususnya kelas V sudah sesuai. Artinya mewakili semua kompetensi yang harus dikuasai siswa. Tetapi  masih ditemui 2 butir soal  Matematika kelas V  yang tidak valid, yaitu pilihan ganda nomor 14 dan 18, karena tidak ada pilihan jawaban yang benar. Sebagian besar siswa kelas IV,V dan VI mengalami kesulitan untuk mata pelajaran IPS.
"Yang paling sulit IPS,pak" Bayu dan Anjas mewakili teman-temannya.
Kepala Sekolah berharap,UKK yang akan datang anak-anak harus berusaha belajar keras. Cara belajar terbaik  untuk mata pelajaran IPS adalah membaca dan rajin membaca, demikian yang disampaikan Sugiharti guru kelas VI.(@_)

MENUJU PRESTASI

SD Paliyan IV,  berada di Kecamatan Paliyan. SD yang terletak di Dusun Corot Desa Karang Duwet ini , terus berbenah.Dari segi fisik terlihat papan nama berjajar rapi menggambarkan kedinamisan kegiatan SD Paliyan IV. Mulai dari papan nama identitas  sekolah, perpustakaan, pramuka, komite sekolah,TPA, koperasi sekolah dan papan nama UKS.
Tidak sekedar papan nama, harapannya dapat memberi motivasi  psikologis bagi guru untuk mewujudkan kegiatan-kegitan tersebut secara terprogram, dapat terukur tingkat ketercapaiannya.
Lukisan Dinding Sekolah
Lukisan dinding sekolah dengan berbagai tema (Kegiatan, Lingkungan,Pahlawan) harapannya juga dapat memberi imajinasi siswa untuk berkreasi. Namun tidaklah mudah untuk mewujudkan semua itu.Perpustakaan misalnya. Koleksi buku-buku bernutu untuk siswa yang mencapai 1.030 judul belum dapat berfungsi sebagai mana mestinya. Kegiatan UKS, yang seharusnya dapat melibatkan partisipasi siswa melalui Dokter  Kecil, juga belum tampak aktifitasnya.
Padahal,kegiatan siswa   berkorelasi positif terhadap hasil prestasi sekolah. Menyadari akan hal itu,sudah saatnya untuk berbenah diri. Menciptakan lingkungan sekolah yang asri, menciptakan team work yang solid,agar apa yang disampaikan oleh Kepala Sekolah beberapa waktu lalu dapat tercapai, yaitu : Mulai Tahun 20011, SD Paliyan IV Menuju Prestasi.